Dukung Pembinaan Kemandirian, Rutan Magetan Laksanakan PKS Pelatihan Merajut

    Dukung Pembinaan Kemandirian, Rutan Magetan Laksanakan PKS Pelatihan Merajut

    MAGETAN – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Magetan, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur, melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan PT. Arta Jayendra Perkasa terkait pelaksanaan pelatihan merajut bagi Warga Binaan, Rabu (21/1). Kegiatan ini menjadi salah satu tindak lanjut dari 15 Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan serta bagian dari Program Pembinaan Kemandirian.

    Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Rutan Magetan tersebut dihadiri oleh Kepala Rutan Magetan beserta jajaran, perwakilan PT Arta Jayendra Perkasa, peserta pemagangan Kementerian Ketenagakerjaan, serta warga binaan.

    Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan sambutan Kepala Rutan Magetan, Ari Rahmanto. Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya kolaborasi dengan pihak ketiga dalam mendukung keberhasilan pembinaan.

    “Kita tanpa pihak ketiga maupun kerja sama tidak mungkin kegiatan pembinaan bisa berjalan dengan baik. Untuk itu, sekali lagi saya ucapkan terima kasih telah jauh-jauh datang ke Rutan Magetan untuk memberikan pelatihan kepada teman-teman warga binaan yang telah terpilih melalui asesmen. Selamat, karena hari ini mendapatkan kesempatan memperoleh keterampilan baru, ” ujar Ari.

    Usai sambutan, Kepala Rutan secara simbolis membuka kegiatan pelatihan merajut sebagai tanda dimulainya program pembinaan kemandirian tersebut.

    Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Komisaris PT. Arta Jayendra Perkasa, Arya Rusli. Ia menyampaikan komitmen perusahaan dalam mendukung peningkatan kompetensi warga binaan.

    “Kepada rekan-rekan yang akan bergabung, saya juga mengucapkan terima kasih. Bagi yang sudah berpengalaman, silakan diterapkan pengalamannya, sedangkan bagi yang belum, akan kami berikan pembelajaran yang lebih profesional, ” ungkapnya.

    Puncak kegiatan ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Rutan Magetan yang dilakukan langsung oleh Kepala Rutan, Ari Rahmanto, dengan PT. Arta Jayendra Perkasa yang diwakili oleh Direktur, Mandawati. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

    Seusai penandatanganan, program pembinaan langsung dilaksanakan dengan pelatihan merajut hari pertama yang diikuti oleh 15 orang warga binaan. serta turut melibatkan peserta program pemagangan kementerian ketenagakerjaan dan petugas Rutan Magetan. Pelatihan ini direncanakan berlangsung secara berkelanjutan dan dilaksanakan setiap hari Rabu, sebagai upaya pembinaan keterampilan yang terarah dan berkesinambungan.

    Melalui pelaksanaan kerja sama ini, Rutan Magetan berkomitmen untuk terus mengoptimalkan program pembinaan kemandirian bagi warga binaan sebagai bagian dari tindak lanjut 15 Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan. Diharapkan, pelatihan merajut ini dapat meningkatkan keterampilan warga binaan, membuka peluang kerja, serta mendorong terbentuknya produk UMKM yang bernilai ekonomi guna mendukung proses reintegrasi sosial warga binaan ke tengah masyarakat.  (Humas Rutan Magetan)

    magetan magetan magetan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0804/06 Maospati Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0804/03 Panekan Melaksanakan Kegiatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Danramil 0804/07 Karangrejo Laksanakan Sosialisasi Percepatan Pembangunan Koperasi Merah Putih
    Babinsa Desa Kembangan Laksanakan Komsos dengan Warga Binaan
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?
    Dukung Koperasi yang Sehat dan Akuntabel, KPRI KPPDK Rutan Magetan Gelar RAT Tahun Buku 2025

    Ikuti Kami