Dandim 0804/Magetan Hadiri Rapat KoordinasiLIntas Sektoral Operasi Lilin Semeru Tahun 2025

    Dandim 0804/Magetan Hadiri Rapat KoordinasiLIntas Sektoral Operasi Lilin Semeru Tahun 2025
    Dandim 0804/Magetan Hadiri Rapat KoordinasiLIntas Sektoral Operasi Lilin Semeru Tahun 2025

    Magetan. - Komandan Kodim 0804/Magetan. Letkol inf Hasan Dasuki S.Sos., M.I.P., menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Semeru 2025 yang diselenggarakan di Aula Polres Magetan. Kamis (18/12/2025)

     

    Kegiatan ini digelar sebagai bentuk sinergi antarinstansi dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) serta keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) yang kondusif menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

     

    Rapat koordinasi tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Magetan, TNI, Polri, pemerintah daerah, serta instansi terkait lainnya. Pembahasan difokuskan pada kesiapan personel, pola pengamanan, rekayasa lalu lintas, serta langkah antisipatif terhadap potensi gangguan keamanan selama masa libur Natal dan Tahun Baru.

     

    Dalam kesempatan tersebut, Letkol inf Hasan Dasuki S.Sos., M.I.P., menegaskan komitmen Kodim 0804/Magetan untuk mendukung penuh pelaksanaan Operasi Lilin Semeru 2025. Menurutnya, TNI siap bersinergi dengan Polri dan seluruh stakeholder guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal serta masyarakat umum yang melakukan mobilitas selama libur akhir tahun.

     

    “Pengamanan Natal dan Tahun Baru merupakan agenda nasional yang membutuhkan kerja sama lintas sektoral. Kodim 0804/Magetan siap menurunkan personel untuk mendukung pengamanan, baik di tempat ibadah, pusat keramaian, maupun jalur-jalur rawan kemacetan dan kecelakaan, ” ujar Dandim.

     

    Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan terwujud langkah strategis dan terpadu dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah Malang Raya. Dengan sinergi TNI, Polri, dan pemerintah daerah, perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar, sehingga masyarakat dapat merayakannya dengan penuh rasa aman dan damai. (Mc0804)

    magetan
    Raditya

    Raditya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0804/Magetan Hadiri Pembukaan Kejuaraan...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Profesionalisme PPK, Rutan Magetan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Donor Darah Dalam Rangka HUT ke-80 Persit Kartika Chandra Kirana.
    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Danramil 0804/07 Karangrejo Laksanakan Sosialisasi Percepatan Pembangunan Koperasi Merah Putih
    Babinsa Desa Kembangan Laksanakan Komsos dengan Warga Binaan
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?

    Ikuti Kami